Minahasa Utara

Percepatan KEK Tanjung Pulisan, Dewan Nasional Gelar Rapat Bersama Pemkab Minut

MINUT, VIRALBERITA.NET – Kawasan Ekonomi Khusus Pariwisata Tanjung Pulisan Likupang terus diseriusi pemerintah pusat.

Pasca ditinjau langsung Presiden Ir Joko Widodo waktu lalu, pemerintah pusat lewat Dewan Nasional (KEK) langsung melakukan rapat verifikasi percepatan usulan KEK Tanjung Pulisan dengan Pemerintah Kabupaten Minahasa Utara.

Bertempat di kantor Dewan Nasional KEK di Jakarta, Selasa 30 Juli 2019, digelar rapat verifikasi dengan pimpinan dewan nasional KEK dan dihadiri Asisten Administrasi Pembangunan Pemerintah Kabupaten Minahasa Utara Drs Allan Mingkid dan Plt Kadis PU dan Tata Ruang Minut.

“Rapat tersebut sebagai tindaklajut KEK Pariwisata Tanjung Pulisan. Banyak hal yang dibahas diantaranya lokasi, infrastruktur, SDM dan multi potensi serta multi manfaat bagi masyarakat dan pembangunan di Minahasa Utara,” kata Mingkid.

(Humas)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button