Cegah Copet, Polsek Kauditan Gelar Patroli Pasar
KAUDITAN, VIRALBERITA.NET — Dalam upaya peningkatan keamanan dan kenyamanan, Polsek Kauditan telah melaksanakan serangkaian patroli di Pasar Kauditan Kabupaten Minahasa Utara, minggu 14 April 2024. Patroli ini dilakukan untuk mengantisipasi tindak kejahatan pencopetan yang kerap terjadi, terutama pada jam-jam pasar disaat mengalami keramaian yang puncaknya pada pagi hari.
Kapolsek Kauditan Iptu Iwan Toani, SH telah memimpin langsung kegiatan patroli tersebut. Mereka bergerak menyisir setiap sudut pasar, berinteraksi dengan pedagang serta pengunjung, dan memberikan imbauan keamanan.
“Tujuan patroli Polsek Kauditan ini untuk mencegah aksi copet dengan modus silet, memberikan rasa aman kepada pengunjung pasar, menjaga situasi kamtibmas di area pasar”ucap Toani.
Dikatakannya, Kegiatan ini merupakan bentuk dedikasi kepolisian dalam menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di lingkungan pasar yang merupakan pusat aktivitas ekonomi warga.
Para petugas juga memberikan edukasi kepada pengunjung dan pedagang tentang pentingnya kewaspadaan terhadap barang bawaan. “Kami berpesan kepada pengunjung agar lebih berhati-hati dalam membawa barang berharga, mengawasi anak-anak agar tidak terlepas dari pantauan”tuturnya.
Selain itu, anggota patroli juga memberikan arahan kepada petugas parkir dan pedagang untuk turut serta dalam menjaga keamanan. Mereka dihimbau untuk proaktif melapor kepada petugas kepolisian jika menemukan kejadian atau perilaku yang mencurigakan.
“Polsek Kauditan bekerja sama dengan petugas keamanan pasar untuk menjaga keamanan dan kenyamanan pengunjung,” tegasnya.
Kapolsek Iwan menyampaikan,Patroli yang dilakukan secara rutin ini diharapkan dapat memberikan efek jera kepada pelaku kejahatan sekaligus meminimalisir terjadinya tindak pencopetan dan kejahatan lainnya.
(Deibby Malongkade)