Penyuluhan Kesehatan Masyarakat Mengenai Monkey Pox di SD/SMP Santa Theresia Manado

oleh -2276 Dilihat

Manado, viralberita.net — dr Novie Rampengan menggelar Penyuluhan kesehatan masyarakat mengenai monkey pox serta pencegahannya di SD dan SMP Santa Theresia Malalayang Kota Manado, selasa 9 Desember 2025.

Sekolah Santa Theresia Malalayang terletak di Kecamatan Malalayang, Kota Manado bagian Selatan, Provinsi Sulawesi Utara. Sekolah ini memiliki murid sekolah dasar (SD) dan sekolah menengah pertama (SMP) yang rentan terkena penyakit monkey pox baik di rumah maupun di sekolah.

Dalam pemaparan  DR. Dr. Novie Homenta Rampengan Sp.A(K), DTM&H, MCTM(TP). Sp. Anak (Penyakit Tropik-Infeksi)  menyampaikan, monkey pox dapat di cegah dengan imunisasi monkey pox bila vaksinnya tersedia dan bila ada anak sekolah ataupun guru yang bergejala ke arah monkey pox segera berobat ke dokter dan jangan dulu ke sekolah sampai sembuh benar.

“Penyakit monkey pox sangat mudah menular lewat kontak dengan penderita monkey pox dengan masa inkubasi antara 5-21 hari. Manifestasi klinis dari infeksi monkey pox dapat bermanifestasi dari ringan sampai berat, di mana kira-kira 5% dari kasus monkey pox akan berkembang menjadi berat sehingga perlu di rawat di RS, yang akhirnya akan meningkatkan angka kesakitan dan angka kematian,” ucap dokter Spesialis anak ini.

Dikatakan, untuk itu guru-guru, orang tua murid dan murid-murid di SD dan SMP Santa Theresia Malalayang Kota Manado perlu dibekali dengan pengetahuan tentang penyakit monkey pox yang memadai agar dapat memberikan informasi yang tepat pada keluarga serta masyarakat.

Dari keterangannya Kegiatan Pengabdian pada masyarakat ini diawali dengan pertemuan awal dengan kepala sekolah SD dan SMP Santa Theresia Malalayang untuk menentukan peserta dan lokasi untuk pelaksanaan kegiatan.

Dari pertemuan dan diskusi awal didapatkan bahwa para guru, anak-anak SD dan SMP serta orang tua perlu mendapat penyuluhan penyakit monkey pox di sekolah serta pencegahannya serta tindakan yang akan dilakukan bila ada yang positif monkey pox buat guru, murid dan orang tua murid yang akan dilakukan di aula sekolah Santa Theresia Malalayang.

“Solusi dari masalah ini yaitu dilakukan penyuluhan penyakit monkey pox di sekolah mulai dari epidemiologi, cara penularan, tanda dan gejala monkey pox, komplikasi, cara mendiagnosis monkey pox, cara pencegahan penyakit monkey pox di sekolah termasuk diantaranya dengan melakukan imunisasi monkey pox bila vaksinnya tersedia, “ujar Novie.

Dikatakannya, kegiatan PKM ini telah dilakukan pada guru, anak-anak SD dan SMP Santa Theresia Malalayang beserta orang tua dan di ikuti oleh 100 orang. Pembicara melakukan penyuluhan yang meliputi penyebaran penyakit monkey pox di dunia dan Indonesia, cara penularan, tanda dan gejala monkey pox, komplikasi, cara mendiagnosis monkey pox serta pencegahan penyakit monkey pox di sekolah termasuk diantaranya dengan melakukan imunisasi monkey pox bila vaksinnya tersedia.
Sesudah presentasi dilakukan tanya jawab mengenai pencegahan penyakit monkey pox di sekolah. Pengetahuan dari peserta penyuluhan diukur dengan kusioner yang telah disusun oleh Tim dan diberikan kepada para peserta sebelum dan sesudah penyuluhan. Kuesioner terdiri dari 10 pertanyaan seputar penyakit monkey pox. Sebelum penyuluhan para peserta rata-rata hanya dapat menjawab 25% pertanyaan dengan benar, sesudah diberikan penyuluhan penyakit monkey pox para peserta rata-rata dapat menjawab 95% pertanyaan dengan benar.

Dari keterangannya,Keberlanjutan dari program ini tetap akan dilaksanakan berupa penyuluhan penyakit monkey pox di sekolah secara berkala kepada kelompok mitra di setiap kegiatan bulanan SD dan SMP Santa Theresia Malalayang. (*/3by)

No More Posts Available.

No more pages to load.