Tanggapi Keluhan Warga, Satlantas Polres Minut Tambal Jalan Berlubang

oleh -53 Dilihat

Minut, viralberita.net — Menanggapi keluhan warga atas jalanan yang rusak di jalan Soekarno Kabupaten Minahasa Utara, Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Minahasa Utara melakukan aksi penambalan jalan berlubang, kamis 22 Januari 2026.

Dari pantau media ini, jajaran Satlantas Minut dalam pimpinan Kasat lantas Iptu Ismail Diko secara humanis dengan inisiatif sendiri sementara menambal lubang-lubang menelusuri sepanjang jalan Soekarno/SBY dengan material jenis sirtu yang diangkut melalui mobil truck.

“Tambal jalan berlubang ini untuk meminimalisir terjadinya kecelakaan akibat jalan berlubang serta mengurangi kemacetan yang sering terjadi di tugu zero point Minut karena jalan berlubang badan jalan kecil. Jadi kami perluas sedikit degan pengerasan sirtu agar jalan makin sedikit lebar dan kendaraan tidak saling berdesakan, “tutur Diko.

Dari keterangan Kasat Lantas, penambalan saat ini tidak seperti beberapa waktu lalu memakai campuran semen, tetapi hanya memakai material sirtu. Yang penting, bisa memberikan solusi sementara bagi kenyamanan dan keselamatan masyarakat pengguna jalan saat ini, sambil menunggu perbaikan jalan permanen dari pemerintah daerah.

Aksi nyata polres Minut mendapat apresiasi dari masyarakat yang melintas jalan soekarno. Mereka melambaikan tangan dan ucapan terimakasih kepada jajaran polres Minut yang sementara bekerja.

(3by)

 

No More Posts Available.

No more pages to load.