Penyaluran BLT DD Tahap II Desa Tumaluntung Kecamatan Tareran Kepada 52 KPM, dengan Mematuhi Protokol Kesehatan

oleh -8 Dilihat

Minsel, ViralBerita.Net- Sebanyak 52 Keluarga Penerima Manfaat kembali menerima Bantuan Langsung Tunai (BLT) yang bersumber dari Dana Desa tahap II bulan februari  Desa Tumaluntung Kecamatan Tareran Kabupaten Minsel, Sabtu, 01 mey 2021 bertempat di BPU desa Tumaluntung.

Penyaluran BLT-DD tahap II tersebut berlangsung tertib dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan.

Hadir langsung dalam penyaluran BLT DD tersebut, Plt. Hukumtua Desa Tumaluntung Jefry Mandey , ketua BPD, Perangkat  desa, 52 KPM , insan pers.

Jefry Mandey PLT Hukumtua desa Tumaluntung mengatakan, Sebagaimana program hari ini Pemdes akan menyalurkan BLT DD tahap ke-II bulan februari. Karena itu Pemdes dan lembaga menyampaikan atau berpesan kepada Masyarakat penerima manfaat agar, gunakanlah bantuan pemerintah ini sebaik-baiknya dlm rangka memenuhi kebutuhan-kebutuhan di keluarga masing-masing. Ucap Mandey

Selain itu, selanjutnya dapat berkenan memberi diri dalam program program pemerintah desa, misalkan pekerjaan bakti. Sebagai pemdes berharap disaat ada program program pemerintah, Marilah kita menindak lanjutinya. Ungkapnya

Dan juga untuk penanggulangan Covid-19 , marilah kita sebagai Masyarakat untuk bersama menjaga protokol kesehatan, dengan membiasakan diri mematuhi anjuran Pemerintah”. Ungkapnya

Disamping itu ketua BPD menambahkan, “Kelurga penerima manfaat BLT DD ini  harus bersyukur karena dari banyaknya yg diusulkan, dan sesuai hasil musyawarah desa keluarga inilah yang terpilih yang layak menerima bantuan dari pemerintah ini. Dan perlu diketahui 52 KPM yg mendapatkan bantuan ini ditetapkan oleh semua unsur atau hasil keputusan tertinggi  lewat musyawarah desa, Karna BPD dan pemerintah hanya memfasilitasi dan musyawarah desa bersama toko toko Masyarakat didesa”. Jelasnya

Sekretaris desa Heldy Lombok kepada  media mengatakan, “sesuai peraturan menteri desa, yang harus dilaksanakan maka pemdes Tumaluntung merealisasikan penyaluran BLT DD 2021 yang sudah ditata sebagaimana dengan aturan yg sudah berlaku dan sesuai kesepakatan bersama dalam rapat tertinggi musyawarah desa bersama BPD dan toko toko Masyarakat. Untuk bulan januari – desember masing masing per-KPM Rp.300.000/12 bulan: Rp.3.600.000. dan untuk  anggaran 52 KPM berjumlah Rp.187.200.000,- sampai bulan Desember. Jelas Lombok

Masih Lombok, dan saat ini Pemdes sudah merealisasikan penyaluran bulan Januari dan Februari. Harapannya, bantuan ini dimanfaatkan seoptimal mungkin, dan bisa memenuhi kebutuhan seperti makan-minum. kalo bisa disarankan beli vitamin karena itu juga perlu, dan hindari kebutuhan yang tidak perlu. dan tetap memperhatikan protokol kesehatan, guna mencegah penyebaran Covid-19.

Perlu diingat, Bantuan ini bentuk perhatian pemerintah terhadap masyarakat miskin yang terdampak pandemic Covid-19. Gunakan uang bantuan dari pemerintah ini dengan sebaik- baiknya, untuk kebutuhan pokok rumah tangga”. Tutupnya.

Penyaluran BLT DD Bulan ke-II Kepada 52 KPM Desa Tumaluntung Kecamatan Tareran Dengan Mematuhi Protokol Kesehatan.
[Oru‘]

No More Posts Available.

No more pages to load.