Minahasa Selatan

Bupati CEP Peduli dan Serahkan Langsung Bantuan untuk Desa Raanan Lama

Bupati Christiany Eugenia Paruntu, himbau Masyarakat jangan panik

Minsel, ViralBerita.Net – Hari Menjelang malam setelah kegiatan monitoring Bantuan Langsung Tunai (BLT) dan kegiatan pemantauan, Bupati Minahasa Selatan (Minsel) Dr Christiany Eugenia Paruntu SE, (Tetty Paruntu) melanjutkan agenda ke Kecamatan Motoling tepatnya desa Raanan Lama, Kamis (11/6/2020)

Dalam kunjungannya Bupati Tetty Paruntu memberikan bantuan sembako di desa Raanan Lama yang sedang menjalankan isolasi mandiri (Pembatasan lokal) Bantuan tersebut guna meringankan dampak ekonomi warga yang sedang menjalani isolasi.

Diketahui, Desa Raanan Lama yang saat ini sedang diterapkan pembatasan lokal (Lockdown) dikarenakan satu keluarga dari masyarakat Raanan Lama terkena Covid-19.

Sementara itu, Di halaman Gereja Katholik, Bupati dua periode Minsel ini lewat pengeras suara menyapa masyarakat dan menyampaikan rasa prihatin sedalam-dalamnya serta mendoakan agar pandemi Covid-19 segera berlalu.

 

Bupati CEP mengatakan, “Dengan bantuan ini diharapkan masyarakat yang melakukan isolasi mandiri tidak khawatir dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari karena tidak dapat bekerja atau tidak dapat keluar dari wilayahnya karena secara sadar mau mengisolasi diri dan tetap berdoa agar kepada Tuhan agar supaya Pandemi Covid-19 ini cepat berlalu,” Harap Bupati CEP.

Bantuan paket bahan kebutuhan tersebut secara simbolis diserahkan langsung oleh Bupati Dr Christiany Eugenia Paruntu SE, dan disaksikan Oleh beberapa pejabat daerah dan Masyarakat setempat .

 

[Olla]**

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button