Sulut

Jelang pelantikan anggota DPRD, Forum DPRD Sulut Gelar Bimtek

SULUT, VIRALBERITA.NET — Forum DPRD Provinsi Sulawesi utara menggelar bimbingan teknis kepada seluruh sekertariat DPRD di 15 kabupaten/kota Sulut jelang pelantikan anggota DPRD Sulut yang baru di hotel grand puri Manado selama 2 hari (18-19 Juli 2019).

Kegiatan ini dibuka oleh Sekertaris DPRD Provinsi Sulawesi utara Bartolomeus Mananutu dengan menghadirkan 3 Narasumber Samsul Rachman, Dra Imelda MAP Depdagri sebagai Kepala Bidang (Kabid) Perencanaan PKPD BNPP Kemendagri.

Dalam sambutan, Manonutu mengatakan forum ini digelar untuk penyamaan persepsi tentang tugas dan pekerjaan di dunia sekretariat DPRD.

“Tugas sekretariat dewan ini tidak terlepas dari tugas dan fungsi anggota DPRD yang kita fasilitasi,” ucap Mononutu (18/7/19).

Selanjutnya kata Mononutu, kita berusaha agar selama menjadi staf sekretariat dewan, tidak ada hal-hal yang keliru atau salah, apalagi yang punya potensi masalah hukum dalam kegiatan waktu kita untuk membagi informasi.

Dijelaskan lagi setiap daerah terkadang memiliki persepsi berbeda-beda,  bagaimana menyamakan persepsi yang berbeda tersebut. untuk itu dengan kegiatan ini kita bisa belajar, karena narasumbernya akan memberikan penjelasan secara detail, karena kita menyediakan narasumber dari Kemendagri.

“Perwakilan Kemendagri akan menjelaskan tentang persiapan pelantikan anggota DPRD Provinsi, yang rencananya dilaksanakan pada 9 September 2019 nanti, termasuk penjelasan tata cara pelantikan. Agar jangan sampai salah, kaku, canggung dan lain-lain,” ucapnya.

Dari Pantauan Viralberita.net, materi tentang Soft Skill, etika dan potensi diri bagi Aparatur Sekretariat DPRD disampaikan dalam Bimtek ini oleh Samsul Rahman dari jakarta.

Sedangkan,  Kabid Perencanaan PKPD BNNP Kemendagri Imelda Manumpil juga  membawakan materi pengambilan sumpah jabatan anggota DPRD Sulut masa jabatan 2019-2024, dan perwakilan Kanwil Pajak Suluttenggo-Malut Ramly, dengan  materi tentang pemotongan PPN dan PPH atas belanja barang dan sewa.

Peserta yang hadir dari sekertariat DPRD Sulut, DPRD Manado, DPRD Tomohon, Minsel, Minahasa dan Minut, Sekretariat DPRD Sitaro, DPRD Talaud.

(Deibby Malongkade)

 

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button