Dinas DPMPTSP Minut Siapkan Inovasi Baru Optimalkan Pelayanan Publik

MINUT, VIRALBERITA. NET – Dalam meningkatkan pelayanan kepada masyarakat semakin optimal, Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP), Kabupaten Minahasa Utara terus berinovasi dalam memperbaiki sistem-sistem pelayanan publik.
Inovasi yang baru saja diluncurkan sistem Online Single Submision (OSS) yang merupakan Perijinan Berusaha, diterbitkan oleh Lembaga OSS untuk dan atas nama menteri, pimpinan lembaga, gubernur, atau bupati/wali kota kepada Pelaku Usaha melalui sistem elektronik yang terintegrasi, serta sistem-sistem lain yang bisa mempermudah pengurusan berkas terus di optimalkan.
Kadis DPMPTSP Minut Jack Paruntu mengatakan, kalau sampai saat ini Dinasnya masih berusaha mengoptimalkan sistem-sistem pelayanan publik.
“Pelayanan OSS merupakan upaya pemerintah dalam menyederhanakan perizinan berusaha dan menciptakan model pelayanan perizinan terintegrasi yang cepat dan murah, serta memberi kepastian,” ucap Paruntu saat ditemui di ruang kerjanya, Selasa (16/7/2019)
Lanjut Paruntu, para pelaku usaha tidak perlu lagi datang ke kantor dalam pengurusan berkas tapi bisa langsung mengakses sendiri, juga saat perpanjangan ijin.
Selain itu, sebagai kepala dinas DPMPTSP masi juga akan menciptakan inovasi baru dalam melaksanakan tugasnya dalam memberi kemudahan dengan sistem jemput bola.
“saat ini kami akan melaksakan inovasi baru melalui pelayanan berkas keliling agar masyarakat lebih mudah dan jarak dekat yang tidak memakan waktu dalam melakukan pengurusan ijin, “pungkasnya.
Dalam penjelasannya, Dinas DPMPTSP Minut akan menggunakan mobil khusus yang nantinya akan berkeliling, dengan sistem akan beroperasi dititik-titik tertentu yang nanti diatur jadwalnya.
(Deibby Malongkade)