Minahasa Selatan

Modoinding Potato Festival (MPF) VI. Digelar di Desa Sinisir

MINSEL, ViralBerita.Net- Guyuran hujan yang sangat deras tidak menyurutkan antusias warga dalam merayakan hari Festival Kentang Modoinding yang menjadi impian warga.

Sabtu 12 oktober 2019, Bupati DR. Christiany Eugenia Paruntu SE, membuka secara resmi Modoinding Potato Festival (MPF) 2019, bertempat di Desa Sinisir Kecamatan Modoinding Kabupaten Minahasa Selatan.

Bupati Tetty Paruntu saat membawakan sambutan.

Dalam sambutan singkatnya , Bupati Minsel berharap agar melalui kegiatan ini bisa menjadi ucapan syukur kita kepada Tuhan.

Bupati Tetty Paruntu saat menyalami para tamu undangan.

“Karena Tuhan sudah memberkati Masyarakat Minahasa Selatan dengan berkat yang melimpah khususnya di Kecamatan Modoinding,” kata Bupati.Tetty

Modoinding Potato Festival (MPF) Tahun 2019 ini, berlangsung Meriah. Berbagai jenis kendaraan yang dibalut dengan hiasan hasil pertanian, turut dilibatkan dalam karnaval meramaikan festival ini.

Bupati Minsel Tetty Paruntu saat meninjau salah satu stand di MPF.

Ketua Panitia MPF 2019, Pdt Verni Walewangko S.Th dalam sambutan menyampaikan bahwa kegiatan ini sebagai ungkapan terima kasih atau syukuran atas berkat anugerah yang di berikan Tuhan kepada kita, atas hasil panen yang kita dapat,Kekayaan alam yang berlimpah kepada warga Kecamatan Modoinding, dan lebih bangga lagi bahwa di seenteru desa Kecamatan Modoinding dengan penghasilan yang sama, sehingga Kecamatan Modoinding bisa di nobatkan Sebagai dapur bisnisnya Indonesia Timur.

Salah satu hiasan dari kentang yang dipamerkan pada FPM.

“Kecamatan Modoinding mempunyai tanah yang subur dengan berbagai macam tanaman dapat tumbuh serta menghasilkan buah yang baik.
Tentunya keberhasilan pertanian yang ada di Modoinding,” kata Walwangko.

Selain itu, tak lepas atas dukungan serta perjuangan Bupati Minahasa Selatan Cristiany Eugenia Paruntu.SE, lewat dinas pertanian sudah membantu petani Modoindinding untuk melengkapi kebutuhan yang diperlukan seperti mesin penggarap kebun, pupuk, benih serta bantuan yang lainnya.

“Kiranya melalui Festival Kentang yang ke enam di tahun 2019 ini, Kecamatan Modoinding akan terus diberkati oleh Tuhan”, harap ketua Panitia Pdt Verni Walewangko.

Bupati Minahasa Selatan DR. Christiany Eugenia Paruntu, SE dalam sambutannya mengapresiasi setinggi tingginya kepada masyarakat Modoinding atas terselenggaranya kegiatan ini, “Sebagai Pemerintah Kabupaten Minahasa Selatan, kami akan selalu mendukung kegiatan MPF ini karena ini juga sudah kami masukan dalam program pemerintah Kabupaten Minahasa Selatan”. Ucap bupati.

Meski sudah keenam kali diadakan pada tahun ini, saya sangat bangga dan berbahagia karna hasilnya sudah baik dan berkat Tuhan bagi Modoinding yang juga sudah turut berbagi dengan semua masyarakat Minsel. Semoga kegiatan ini dapat terus berkembang sebagai Agrowisata serta akan berupaya sehingga festival ini tetap menjadi agenda tahunan, tambah Bupati

Dalam tutup kegiatan Kapolres Minahasa Selatan AKBP.FX.Winardi Prabowo.SIK menyampaikan terima kasih buat warga Minsel khususnya masyarakat Modoindinding yang sudah turut menjaga akan kemamnan sehingga kegiatan Modoinding Potato Festival ini bisa terselenggara dengan baik, dan harapan kami kegiatan ini akan berkembang sebagai agrowisata sehingga bisa menjadi agenda tahunan, tutup kapolres.

Dalam pantauan tim liputan MPF ini di hadiri seluruh Forkopimda, Pemkab Minsel dan jajaran juga masyarakat Sulawesi utara dan warga modoinding.

(Adv/Yolla Rumengan)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button